Friday, June 29, 2012

Jembatan Barelang Tertabrak Kapal

Jembatan  Barelang (Batam, Rempang, Galang) merupakan jembatan kebanggan warga Batam yang dibuat pada tahun  1992 sepanjang 2264 meter, jembatan ini menghubungkan pulau-pulau yang ada di Provinsi kepulauan Riau seperti Pulau Batam, Pulau Tonton, Pulau Nipah, Pulau Rempang,Pulang Galang, Pulau Baru.
    Jembatan Berelang IV yang menghubungkan Pulau galang-galang Baru mengalami rusak parah karena ditabrak oleh kapal Ausie 1 asal yang sedang sandar dipelabuhan. Kapal Ausie 1 berasal dari Australia yang disandarkan dipelabuhan untuk menjadi rumah bagi pekerja salah satu perusahaan. Kapal Ausie tidak memiliki mesin dengan kata lain tidak bisa dijalankan lagi.
    Kejadian jembatan Berelang VI dengan kapal Ausie terjadi pada Rabu 6 Juni 2012 ketika semua orang sedang tidur sekitar jam 03,30 WIB. Kapal Ausie yang seharusnya tetap bersandar dipelabuhan namun terbawa pasang surut air laut dan angin yang kencang sampai ke jembatan VI Barelang. Karena tabrakan keras dari kapal Ausie menyebabkan Jembatan rusak sepanjang 45 Meter, karena kerusakan itu membuat jembatan ini tidak bisa digunakan lagi untuk sementara waktu. 

No comments:

Post a Comment