Tuesday, November 2, 2010

Bagaimana Cara Koperasi Mengahadapi Dampak Globalisasi


             Mungkin kita semua sudah tahu bahwa koperasi di Indonesia mengalami banyak kemunduran di era modern saat ini. Era Globalisasi bagaikan batu terjal bagi Koperasi di Indonesia karena sulitnya bersaing dengan organisasi modern yang ada saat ini. Sebelum membahas lebih lanjut baiknya kita mengerti terlebih dahulu arti dari globalisasi.
            Globalisasi berasal dari kata Global yang artinya adalah universal atau luas. Jadi Globalisasi adalah suatu proses di mana antarindividu, antarkelompok, dan antarnegara saling berinteraksi, bergantung, terkait, dan mempengaruhi satu sama lain yang melintasi batas Negara. Dengan demikian jarak antara suatu Negara tidak terasa lagi.
            Globalisasi perekonomian merupakan suatu proses kegiatan ekonomi dan perdagangan, dimana negara-negara di seluruh dunia menjadi satu kekuatan pasar yang semakinterintegrasi dengan tanpa rintangan batas teritorial negara.
            Dari pengertian diatas mulai terlihat bagaimana dampak globalisasi bagi koperasi, bagaimanapun globalisasi tidak dapat di lawan karena semua orang akan selalu ingin maju. Jadi koperasi tidak bisa melawan, koperasi harus berjalan secara bersama-sama.
            Globalisasi membuat semua hal menjadi sangat dekat dan mudah hal itu merupakan tantangan yang sangat besar bagi koperasi karena dapat membuat anggota-anggota koperasi beralih, dan tidak menggunakan koperasi lagi.
            Di Negara berkembang seperti Indonesia harusnya koperasi dapat berkembang untuk melawan ketidak pastian dan kejamnya dunia ekonomi pada saat ini. Karena koperasi merupakan salah satu lemabaga ekonomi rakyat yang menggerakan perekonomian rakyat dalam memacu kesejahteraan social masyarakat.
            Namun kenyataanya tidak seperti yang kita bayangkan karena koperasi di Indonesia kurang dapat berkembang, apalagi melawan dampak globalisasi yang sangat hebat pada saat ini .
Hal yang sangat terlihat jelas adalah bagaimana anggota mulai mencari dana bukan lagi di koperasi tetap di bank dan lembaga lainya, karena lebih mudah dan mendapat dana yang lebih besar dibandingkan dengan koperasi.
            Koperasi tidak dapat bersaing karena anggota menganggap koperasi sudah kuno dan bukan zaman nya lagi dan tidak mampu bersaing dengan dunia luar, karena ruang lingkup koperasi yang masih sangat kecil hanya tingkat kota bahkan hanya tingkat desa saja.
            Tetapi dampak yang paling hebat adalah saat Indonesia terkena dampak krisis global yang melanda semua Negara di seluruh dunia. Hal tersebut sangat terasa bagi Usaha Kecil Menengah (UKM) karena kenaikan harga barang-barang, dan kekurangan modal. Tidak sedikit UKM yang gulung tikar karena hal itu.
            Seharusnya koperasi dapat mengambil bagian untuk mengurangi dampak buruk tersebut. Namun sangat terlihat koperasi kurang menjalankan fungsinya bagi masyarakat, harusnya koperasi dapat memberdayakan UKM sehingga tidak perlu sampai gulung tiakar.
            Jadi dari hal-hal tersebut masih banyak yang dibenahi dalam koperasi dalam mengahdapi globalisasi, berikut adalah langkah-langkah yang harus dilakukan koperasi menurut saya untuk menghadapi globalisasi :
  1. Pemberdayaan Anggota Koperasi
Hal ini sangatlah penting karena dengan pemberdayaan, masyarakatdapat lebih siap dalam menghadapi segala rintangan terutama dalam era globalisasi yang menghadirkan persaingan yang sangat ketat. Diharapkan dengan pembekealan yang dimiliki anggota lebih mamapu lagi dalam mengahadapi persaingan. 
  1. Pelatihan dan Pendidikan bagi Pengurus Koperaasi
Kita ketahui banyak koperasi yang tidak dapat berkembang karena Pengurus yang bukan di ahlinya, dan tidak mengerti tentang koperasi dan ekonomi. Karena sebagian koperasi terletak di daerah-daaerah sehinga kurang mendapat pelatihan tentang koperasi.
  1. Teknologi
Pemanfaatan teknologi saangatlah penting di era globalisasi ini agar dapat lebih bersaing contohnya adalah mesin untuk bidang pertanian tradisional, karena masih banyak anggota yang masih belum memanfaatkan teknologi. Hal itu disebeab kan masih ada di daerah, Internet juga sangat penting untuk medapatkan informasi dari dunia luar dengan cepat.
  1. Pemerintah ikut ambil bagian dalam mengembangkan koperasi
Pemerintah harus membantu dana dalam mengembangkan koperasi, tetapi tidak hanya memberikan dana saja pemerintah harus mengontrol pengguanaan dana tersebut. Selain itu kebijakan yang di keluarkan pemerintah harus pro rakyat (koperasi) jangan menguntungkan pihak luar.
  1. Inovasi
Koperasi yang sekarang dengan yang dulu kurang memiliki perkembangan yang pesat, hal itu sangat terasa karena koperasi kurang berani mengambil perubahan. Perubahan atau inovasi yang bersifat positif sangatlah penting, agar koperasi kembali bangkit, yang terpenting adalah tetap berada di dalam koridor koperasi.
  1. Koperasi Mau Bekerjasama Dengan Perusahaan atau organisasi
Sangat penting sekali menjalin hubungan dengan pihak luar karena kita dapat memberdayakan anggota sehingga bisa menjalankan hubungan bisnis antara anggota dan Peihak luar, dengan kata lain koperasi sebagai penghubung

Masih banyak lagi yang dapat dilakukan koperasi untuk menghadapi Globalisasi pada saat ini, Yang terpenting adalah koperasi harus berani melakukan perubahan dan inovasi. Koperasi juga harus menjalin hubungan dengan dunia luar ( perusahaan atau organisasi lainnya).
Jadi dapat di simpulkan koperasi tidak mungkin menghadapi Globalisasi, jadi yang dapat dilakukan kopaerasi adalah berjalan secara selaras dengan globalisasi. Hal tersebut dapat membuat koperasi lebih berkembang pesat lagi

No comments:

Post a Comment