Monday, November 22, 2010

Indonesia VS Uruguay

Akhirnya pecinta sepak bola tanah air akan di puaskan dengan pertandingan seru, yakni Team Nasional Indonesia melawan Team Nasional Uruguay. Pertandingan persahabatan ini akan dimainkan di Lapangan Gelora Bung Karno Jakarta Jumat, 8 oktober 2010.
            Uruguay saat ini berada di peringkat 7 dunia, sedangkan Indonesia terpaut jauh yakni peringkat ke 137. Namun team Indonesia tidak takut dan akan bermain lepas karena yang mereka cari bukanlah kemenangan tetapi pengalaman melawan team hebat.
            Ini adalah sejarah yang sangat membanggakan karena bisa melawan team yang hebat, Uruguay adalah Semi Finalis ( Peringkat 4 Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan ) , selain itu Uruguay adalah salah satu dari delapan team yang bisa memenangkan Piala Dunia Seperti Brazil, Italia, Jerman, Argentia, Inggris, Prancis, Spanyol.
            Tercatat Uruguay pernah memenangkan dua kali juara Piala Dunia yang merupakan pertandingan terbesar sepak bola di dunia, namun dalam sejarah pernah tercatat Uruguay kalah melawan Indonesia dengan skor 2-1.
            Pemain yang paling ditunggu adalah Diego Forlan pemain dari  club Atletico Madrid ( Spanyol), karena permainya yang sangat menawan pada putran Final Piala Dunia 2010 lalu. Namun Pecinta sepak bola tidak dapat menyaksikanya saat ini karena forlan tidak ikut ke Jakarta dengan berbagai alasan.
            Pelatih Uruguay Oscar Tabarez mengatakan walaupunu tanpa Diego Forlan Uruguay tetaplah Uruguay karena ia memabawa 15 pemain kelas dunia yang bermain di team-team elit Eropa dan Amerika Latin, ke 15 pemain adalah pemain yang bermain pada piala dunia 2010.
Uruguay akan baermain dengan pola 4-3-3 atau 4-4-2 dengan mendutkan Luis Suarez dan Edinson Calvani yang akan di tempatkan didepan melawan Indonesia jumat, 08 oktober 2010.
Berikut ini adalah nama-nama pemain yang ikut ke Jakarta
Kiper : Juan Castillo (Deportivo Cali), Fernando Muslera (Lazio), Martin Silva (Defensor Sporting) Belakang: Diego Lugano (Fenerbahce), Mauricio Victorino, (Universiade de Chile), Maximiliano Pereira (Benfica), Andres Scotti (Colo Colo), Martin Caceres (Juventus), Carlos Adrian Valdez (Reggina) Tengah : Alvaro Pereira (Porto), Jorge Rodriguez (River Plate), WalterGargano (Napoli), Diego Perez (AS Monaco), Sebastian Eguren (AIK Estocolomo), Cristian Rodriguez (FC Porto), Alvaro Gonzalez (Nacional). 
Depan : Sebastian Fernandez (Banfield), Luis Suarez (Ajax), Edinson Cavani (Palermo).
            Sedangkan Indonesia Akan menduetkan Bambang Pamungkas ( Persija ), Dan Boaz Salosa ( Persipura ). Pertandingan akan  di prediksi berjalan menarik, karena Uruguay yang merupakan kelas dunia sedangkan Indonesia sebagai tuan rumah akan beramin lepas dan tidak mau dikalahkan dengan mudah. Selain itu team Uruguay masih buta dengan permainan Indonesia sedangkan Indonesia akan kesulitan melawan Uruguay yang akan memanfaatkan postur tubuh yang lebih besar.
            Semoga permainan ini akan dapat berlangsung dengan baik tanpa ada gangguan apapun dan Indonesia akan memetik pengalaman berharga dan pelajaran penting dari team Uruguay.

No comments:

Post a Comment